Dalam rangka memperkaya referensi ilmiah internasional, Direktorat Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (Ditlitabmas) kembali berlangganan jurnal Elektronik (E-Journal), yang dapat dimanfaatkan oleh seluruh Perguruan Tinggi Negeri dan Perguruan Tinggi Swasta di bawah binaan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan secara gratis/tidak berbayar.
Sehubungan dengan hal tersebut, untuk memperluas akses dan pemanfaatan referensi ilmiah E-Journal, bersama ini kami mohon bantuan penanggung jawab e-Journal. sebagai pemegang/pengelola user name dan password e-journal untuk dapat membantu perguruan tinggi pada wilayah Saudara yang memerlukan user name dan password e-journal tersebut.
Untuk meminta username dan password e-journal menggunakan NIDN:
http://simlitabmas.dikti.go.id/ejournal/Default.aspx
Bagi Perguruan Tinggi Swasta di lingkungan Kopertis Wilayah IV yang ingin berlangganan E-Journal dapat menghubungi Seksi Sistem Informasi Kopertis Wilayah IV dengan membawa surat tugas dari PTS.
Surat Pengantar E-Journal 2015
Panduan Akses E-Journal DIKTI 2015